Sabtu, April 19, 2025
Google search engine
BerandaDaerahWarga Desa Tenangan Harapkan Perbaikan Jaringan Internet Dalam Kegiatan Sapa Warga

Warga Desa Tenangan Harapkan Perbaikan Jaringan Internet Dalam Kegiatan Sapa Warga

Seluma, Beritakhatulistiwa.com- Kegiatan sapa warga merupakan program untuk menjaring dan menerima masukan serta aspirasi masyarakat secara langsung. Sapa warga kali ini sudah ke-63 yang berlangsung di Desa Tenangan, Kecamatan Seluma Timur. Walaupun kondisi cuaca diguyur hujan deras, antusias ratusan warga memadati Gedung Serba Guna (GSG) Desa setempat tidak surut.

Sapa warga kali ini Bupati Seluma Erwin Octavian, SE diminta masyarakat untuk memperbaiki jaringan internet. Warga setempat sangat mengharapkan jaringan internet bisa segera diperbaiki, dikarenakan akses saat ini semua sudah menggunakan jaringan telekomunikasi (Red-Internet).

Bupati Erwin dalam sambutannya menyampaikan, bahwa di Desa Tenangan ini merupakan kegiatan Sapa Warga yang ke-63. Sudah banyak aspirasi masyarakat yang ia terima sejak akhir Tahun 2023 hingga awal Tahun 2024 ini.

“Alhamdulillah walaupun cuaca hujan deras, tapi tidak mengurangi antusias masyarakat Desa Tenangan untuk berkumpul digedung ini. Dengan adanya antusiasme seperti ini, saya sangat bangga dan memacu semangat kami untuk lebih giat lagi dalam membangun,” sampai Bupati Erwin.

Disamping itu, pada saat menerima aspirasi dari masyarakat. Dang Gemoy sapaan akrab Bupati Erwin saat ini diminta masyarakat untuk mendengarkan keluhan masyarakat, salah satunya ialah lemahnya jaringan internet di Desa Tanangan dan sekitarnya.

“Tadi kita menerima keluhan dari masyarakat terutama adalah lemahnya jaringan internet di Desa Tenangan Rawa Sari. Namun, kita pastikan bahwa kita sudah meminta Kepala Dinas (Kadis) Kominfo untuk segera mengentaskan permasalahan ini, agar masyarakat dapat lebih leluasa mengakses internet dengan baik,” ujar Bupati.

Kegiatan sapa warga kali ini dihadiri oleh Sekda Seluma, Para Asisten, Pejabat Eselon II dan III dilingkungan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Seluma. Turut hadir juga sejumlah tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh perempuan, tokoh pendidikan, serta tamu undangan lainnya.

Pewarta | I.Z 01

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments