Sabtu, April 19, 2025
Google search engine
BerandaPendidikanLiburan Telah Usai, Siswa SMPN 8 Seluma Antusias Kembali ke Sekolah

Liburan Telah Usai, Siswa SMPN 8 Seluma Antusias Kembali ke Sekolah

Seluma, Beritakhatulistiwa.com- Usai libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) dan cuti bersama, Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di Sekolah Memengah Pertama Negeri (SMPN) 8 Seluma yang terletak di Desa Sukamerindu, Kecamatan Talo Kecil, Kabupaten Seluma, Provinsi Bengkulu sudah kembali aktif pada Senin, (6/1/2024). Berdasarkan pantauan tim media Beritakhatulistiwa.com, siswa-siswi sudah mulai antusias memadati sekolah sejak pagi hari.

 

Kepala Sekolah (Kepsek) SMPN 8 Seluma Solihin, S.S menyebut, bahwa para siswa-siswi beserta guru dan staff sangat antusias usai libur panjang Nataru 2024 selama dua pekan,“Siswa-siswi semangatnya tinggi untuk pertama masuk sekolah ini dikarenakan sudah libur cukup panjang selama dua minggu lamanya,” tutur Solihin.

 

Dihari pertama masuk, lanjut Solihin, siswa-siswi diarahkan untuk melakukan pembersihan atau gotong royong bersama,“Jadi belum sebelumnya belajar mengingat dua minggu libur, jadi anak didik diharapkan dapat melakukan pembersihan atau gotong royong bersama membersihkan sampah baik yang ada dilingkungan halaman sekolah maupun didalam kelas,” imbuhnya.

 

Solihin juga menyampaikan, bahwa sebelum dimulainya gotong royong para siswa-siswi beserta guru dan staff SMPN 8 Seluma melakukan upacar bendera mengingat di Tanggal 6 merupakan hari senin,“Setelah melaksanakan gotong royong, para guru dan staff langsunh mempersiapkan agenda untuk proses belajar mengajar besok seperti melengkapi dokumen belajar-mengajar Tahun 2025, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), Absen, serta agenda mengajar,” sampainya.

 

Ia juga berharap peserta didik maupun staff pendidikan (Red-Guru) untuk tidak memperpanjang masa liburan sekolah. Awal masuk proses belajar mengajar menjadi momen penting sebagai motivasi staf pendidikan sekaligus memastikan semangat belajar mengajar kembali menyala setelah masa libur,“Semoga saja semester kali ini siswa siswi dapat lebih baik lagi, rajin belajar, datang tepat waktu, dan tambah bersemangat untuk menuntut ilmu demi mencapai cita-cita mereka dimasa depan,” ujarnya.

 

Pewarta | Am027

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments